Bismillaahirrohmaanirrohiim,

Resep cuko saya dapat dari cookpad: Thia’s Dish. Karena cabe rawit saya kurangi, gak terlalu tahan pedas, cukonya jadi agak manis. Sepertinya gula harus dikurangi kalau cabe rawit dikurangi.
Bahan:
- 500ml air
- 500gr gula merah
- 1 sdm ebi disangrai
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdm air asam jawa
- 10 siung bawang putih
- 10 biji cabe rawit (sesuai selera)
- 3 buah cabai merah (sesuai selera)
Langkah:
- Didihkan air, masukkan gula merah.
- Haluskan bawang putih, cabe rawit dan cabe merah. Sisihkan.
- Haluskan ebi yang sudah disangrai. Sisihkan.
- Setelah gula merah larut semua, masukkan bumbu halus, ebi, garam, gula pasir dan air asam jawa. Test rasa.
- Setelah mendidih, kecilkan api dan masak hingga kekentalan yang diinginkan.
- Saring cuko dan masukkan ke dalam wadah dan simpan di dalam kulkas bila belum digunakan.
Slough-England, 11 Agustus 2020/21 Dzulhijjah 1441H